Sinopsis Pantomim


 

AKU SUKA BULUTANGKIS

Suatu hari saat Fahri sedang asik membaca buku di ruang tamu, Ainun datang menghampirinya. Ainun mengajak bermain bulutangkis. Fahri pun langsung bersiap-siap dan menyiapkan semua perlengkapan bulutangkisnya.

Saat menyiapkan pelengkapan bulutangkisnya, Fahri mengerjai Ainun. Ia pura-pura keberatan dan tidak kuat mengangkat tasnya. Dan ia pun meinta bantuan Ainun untuk mengangkatnya. Namun yang terjadi Ainun malah terjatuh saat sekuat tenaga mengangkat tas tersebut. Fahri pun melihatnya sambal tertawa.

Selanjutnya mereka berdua berangkat ke Gedung olahraga, berboncengan menaiki sepeda. Sampai di Gedung olahraga terjadi kejadian lucu. Fahri menabrak pintu gerbang Gedung yang terbuat dari kaca. Dia mencoba mendorong-dorong pintu tersebut, namun tidak bisa hingga ia emosi. Ainun pun turun tangan, ternyata pintu tersebut merupakan pintu geser. Begitu malunya Fahri mengetahui hal tersebut.

Selanjutnya, Fahri dan Ainun pun bertanding. Pertandingan antara keduanya berlangsung sangan seru dan ketat. Silih berganti mereka bisa mendapatkan poin dari lawannya. Akhirnya, pertandingan pun berakhir dan dimenanggkan oleh Fahri.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

SINOPSIS PANTOMIM

PUISI